Sejarah

Manajemen Dakwah

Prodi MD FDIK UIN Mataram berdiri tahun 2016 dengan ditebitkannya SK Direktur Jendral Pendidikan Islam Nomor 3513 Tahun 2016 pada tanggal 21 Oktober 2016 dan menerima mahasiswa baru  sejak  tahun  akademik  2017/2018.  Prodi  ini  telah diakreditasi perdana tahun 2021 dan hasilnya berupa diterbitkannya Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi No. 11522/SK/BAN- PT/Akreditasi/S/X/2021 tanggal 12 Oktober 2021 dan memperoleh nilai “Baik”.

Sejak penerimaan mahasiswa baru tahun 2017, Prodi MD FDIK UIN Mataram telah mengalami peningkatan jumlah peminat atau pendaftar, namun karena keterbatasan ruang kelas dan tenaga dosen maka Prodi MD FDIK UIN Mataram hanya menerima tiga kelas saja atau 120 orang. Wisuda perdana Prodi MD dilaksanakan pada tahun akademik 2021/2022 dan alumninya telah terserap di berbagai travel haji/umrah dan lembaga-lembaga zakat yang ada di Provinsi NTB.

Prodi MD telah memiliki dosen tetap program studi yang profesional yang terdiri dari: dua orang guru besar (profesor), lima orang lektor kepala, dan enam orang lektor. Memiliki laboratorium haji/umrah,  TV, Radio, dan Zakat. Dalam kegiatan pembelajaran, Prodi MD lebih banyak menyelenggarakan praktik lapangan seperti praktikum manasik haji/umrah, praktikum ICT, praktikum Multimedia Dakwah, Praktikum Cyber Dakwah, Praktikum Retorika Dakwah, dan lain-lain. Hal itu dilakukan guna meningkatkan kompetensi mahasiswa Prodi MD.

Berbekal berbagai sarana dan sumber daya yang dimiliki, maka Prodi MD berkeyakinan dan telah mampu melahirkan tenaga-tenaga yang profesional dalam bidang pengembang lembaga dakwah, pengelola  travel  haji/umrah,  pembimbing  ibadah  haji/umrah,  dan pengelola lembaga zakat yang berwawasan luas, kreatif, dan inovatif, serta berlandaskan nilai-nilai Islam, etika keilmuan dan profesi.