Proses perkuliahan yang dikolaborasikan dengan materi ajar berbahasa inggris memicu semangat mahasiswa dari keempat prodi yang ada di Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Mataram dalam melaksanakan pembelajaran kuliah dalam kelas.

Ditambah lagi dengan kehadiran mahasiswa Universiti Sultan Zainal Abidin Malaysia (UniSZA) dalam keseluruhan proses belajar dari awal hingga akhir membuat mahasiswa FDIK menjadi lebih terbuka dalam menyampaikan pendapat dan berdiskusi bersama Mahasiswa UniSZA untuk membicarakan banyak hal terkait pendidikan, culture, dan kehidupan yang ada di negara Malaysia.

Kelas Internasional yang dilakukan dalam kelas Bimbingan Konseling Islam dipandu oleh Ibu Baiq Arwindy Prayona, S.Psi, M.A. @barpray dengan membawakan mata kuliah Mediasi Konflik berbahasa inggris. Selama proses pembelajaran mahasiswa Internasional (UniSZA) banyak bertanya dan berdiskusi tentang materi yang dibawakan berkenaan dengan jenis konflik, faktor, dampak, serta cara penyelesaiannya dengan menggunakan metode barat dan juga Islam sesuai dengan jurusan BKI UIN Mataram.

Kegiatan Kelas Internasional berdampak sangat baik bagi mahasiswa FDIK UIN Mataram karena dapat membuka wawasan mahasiswa menjadi lebih luas dan mendapatkan banyak hal baru dari cerita dan pengalaman selama belajar bersama mahasiswa UniSZA di dalam kelas.

Share This

Share this post with your friends!