Dua tahun kerjasama yang terjalin antara Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi UIN Mataram bersama Fakulti Pengajian Umum dan Pendidikan Lanjutan Universiti Sultan Zainal Abidin kini melahirkan Memorandum of Agreement tentang Matching Research Grants. Malaysia, (26/08/2024).


Kolaborasi penelitian yang akan berlangsung mulai 1 Januari 2025 s.d. 31 Januari 2026 bertujuan untuk memberikan dampak atau manfaat bagi kedua negara secara akademis dan secara praktis. Sebagaimana disampaikan Prof. TS. Dr. Shukor Bin Abd Razak selaku Timbalan Naib Canselor bidang Penyelidikan dan Inovasi UNISZA yang akrab disapa Shukor menyampaikan sikap antusiasnya terhadap kolaborasi yang terjadi antara dua negara ini.

Shukor berharap bahwa kolaborasi riset yang terbentuk dapat memberikan manfaat langsung bagi kedua negara baik secara akademis maupun secara praktis.
Mengawali kolaborasi tersebut, secara bersama-sama disepakati bahwa fokus isu yang akan diusung adalah sesuai dengan tingkat urgensi permasalahan yang sangat mendasar pada pengembangan budaya dan kearifan masyarakat lokal. Hal tersebut disambut baik juga oleh Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) UIN Mataram, Prof. Atun Wardatun, Ph. D, beliau menegaskan, bahwa LP2M sangat bergembira apa yang sudah dilakukan oleh FDIK dan semoga bisa ditiru oleh fakultas lainnya.

Beliau juga menambahkan, “karena penelitian ini melibatkan peneliti dari negara lain, maka pendekatan crossing perspectives juga bisa dilakukan agar isu lokal yang diangkat bisa dilihat dari kacamata outsider dan insider, sehingga riset ini juga menjadi sarana untuk sharing knowledge dan experience dalam meningkatkan kapasitas para peneliti,” Pungkasnya.


Melalui komitmen bersama, ada dua output besar yang akan dihasilkan dari kolaborasi riset ini antara lain, pertama; akan ada annual conference yang penyelenggaranya diadakan pada 5 perguruan tinggi terlibat secara bergiliran, kedua; melahirkan 5 publikasi ilmiah yang terpublikasi pada jurnal internasional.
Dalam mendukung program kolaborasi riset yang dibentuk, semua institusi dan universitas yang terlibat secara bersama-sama berkomitmen mendanai penelitian kolaborasi yang dilakukan.

Share This

Share this post with your friends!